Selasa, 02 Februari 2016

Candi Brahu Bukan Peninggalan Kerajaan Majapahit


Candi Brahu terletak di Dukuh Jambu Mente, Desa Bejijong, Kecamatan Trowulan, Kabupaten Mojokerto. Candi yang biasanya dijadikan refernsi liburan ini dalam sebulan  presentase pengunjungnya bisa menembus  5000 sampai 6000 orang. Banyak yang beranggapan bahwa Candi Brahu merupakan peninggalan Kerajaan Majapahit. Padahal kenyataanya tidak demikian. Candi ini dibangun pada masa Kerajaan Medang Kamulan, abad ke 10 yang dirajai oleh Empu Sindok. Sedangkan Kerajaan Majapahit berdiri awal abad ke 13. Sehingga Jika dikalkulasi Candi ini bukan peninggalan Kerajaan Majapahit.